Pengamat: Di Tangan Jokowi,Harkat dan Martabat Prabowo Dipulihkan

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengamat politik UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Adi Prayitno menyebut Presiden Joko Widodo telah memulihkan harkat dan martabat Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto yang selama ini dianggap mempunyai permasalahan di masa lalu. Pemulihan itu ditandai dengan pemberian pangkat jenderal kehormatan dari Jokowi kepada Prabowo di sela Rapat Pimpinan TNI-Polri 2024 di Markas Besar TNI, Cilangkap, Jakarta Timur pada Rabu (28/2/2024). Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pengamat: Di Tangan Jokowi, Harkat dan Martabat Prabowo Dipulihkan", Klik untuk baca: https://nasional.kompas.com/read/2024/03/01/05300091/pengamat--di-tangan-jokowi-harkat-dan-martabat-prabowo-dipulihkan. Adi mengatakan, melalui penyematan pangkat jenderal kehormatan, Jokowi tengah memberikan pesan politik bahwa Prabowo bukan sosok yang selama ini dituduhkan oleh sejumlah pihak. "(Tuduhan) terkait dengan pemecatannya, terkait dengan isu HAM bahwa semua itu tidak ben...